Pelatihan POPA (Penanggung Jawab Operasional Pengolahan Air Limbah) - Sertifikasi BNSP
Created At : 05 Jul 2024 |

Latar Belakang

Air limbah merupakan jenis limbah cair hasil akhir dari aktivitas industri yang tidak memiliki nilai ekonomi dan merugikan karena dapat menyebabkan pencemaran lingkungan. Potensi pencemaran air limbah juga berdamapk buruk bagi manusia karena menimbulkan penyakit dan dampak kesehatan akibat kontaminasi. Maka dari itu Pengolahan Air Limbah sangat diperlukan bagi pelaku industri agar tidak merusak lingkungan dan menyebabkan kerugian bagi perusahaan. Pada dunia indsutri tujuan pengolahan air limbah dibuat agar lebih aman untuk dibuang dan tidak merusak lingkungan maupun membahayakan makhluk hidup disekitar, termasuk manusia. Hal ini diatur dalam Undang-Undang No 32 Tahun 2009 tentang Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup.

PT Askha Bakti Cendekia sebagai perusahaan penyedia jasa kesehatan dan keselamatan kerja, menyediakan fasilitas untuk melakukan pelatihan yang bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan dalam Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL). Pelatihan ini dapat diikuti oleh perusahaan maupun individu yang membutuhkan pengetahuan dan keterampilan dalam Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL).

Tujuan

  • Peserta memahami peraturan perundangan yang terkait dengan pengelolaan air limbah
  • Peserta memahami karakteristik air limbah
  • Peserta memahami teknologi pengolahan air limbah (fisika, kimia dan biologi)
  • Peserta mampu melakukan pengolahan air limbah
  • Peserta mampu melakukan perawatan instalasi pengolahan air limbah
  • Peserta memahami aspek K3 dalam pengolahan air limbah

Persyaratan Peserta

  • Lulusan D3 rumpun ilmu lingkungan dengan pengalaman kerja minimal 1 (satu) tahun bidang operasional pengolahan air limbah dan atau Sertifikat Pelatihan
  • Lulusan D3 bukan rumpun ilmu lingkungan dengan pengalaman kerja minimal 2 (dua) tahun bidang operasional pengolahan air limbah dan atau Sertifikat Pelatihan
  • Lulusan SMA/SMK dengan pengalaman paling sedikit 4 (empat) tahun dibidang operasional pengolahan air limbah atau Sertifikat Pelatihan

Persyaratan Administrasi

  • Copy Identitas (KTP);
  • Copy NPWP;
  • CV / Daftar Riwayat Hidup;
  • Copy Ijazah terakhir;
  • Pas Foto 3 x 4 sebanyak 4 lembar;
  • Copy sertifikat pelatihan bidang terkait;
  • Job Desk / Laporan Kerja;
  • Surat keterangan kerja dari perusahaan;
  • Laporan Kerja (Log Book / Log Sheet);
  • SOP;
  • Denah / Layout Kerja;
  • Flowchart Kerja / Foto Di Unit Kerja

Unit Kompetensi

Kode Unit

Unit Kompetensi

E.370000.007.01

Mengoperasikan Instalasi Pengolahan Limbah (IPAL)

E.370000.008.01

Melaksanakan Daur Ulang Olahan Air Limbah

E.370000.009.01

Melakukan Perawatan Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL)

E.370000.0012.01

Mengidentifikasi Bahaya dalam Pengolahan Air Limbah

E.370000.0013.01

Melakukan Tindakan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Terhadap Bahaya dalam Pengolahan Air Limbah

 

Materi Pelatihan

  • Pre-test
  • Undang-undang dan Regulasi terkait pengelolaan air limbah
  • Sumber-sumber pencemaran air limbah
  • Prinsip dan karakteristik limbah cair
  • Metode pengukuran pencemaran air limbah
  • Pengelolaan limbah cair secara fisika kimia
  • Coagulation and Flocculation
  • Sedimentation (sedimentasi)
  • Floatasi (Dissolved Air Floatation)
  • Filtrasi (Penyaringan)
  • Pengelolaan limbah cair secara biologi
  • Pengolahan aerobic
  • Pengolahan anaerobic
  • Pengolahan limbah secara lumpur aktif (activated sludge)
  • Parameter kontrol dan penanganan masalah (traoubleshooting)
  • Pengelolaan air limbah dengan teknologi advanced
  • Activated Carbon (karbon aktif)
  • Ion Exchange (Pertukaran Ion)
  • Teknologi Membran
  • Perawatan instalasi pengolahan air limbah
  • Daur ulang air limbah
  • K3 dalam pengelolaan limbah cair
  • Post-test

Durasi

  • 2 Hari Online (1 hari materi + 1 hari assesment)

Ikuti training di Askha Consulting untuk menjadi petugas Penanggung Jawab Operasional Pengolahan Air Limbah (POPA) yang kompeten dan berlisensi. Silahkan Cek Jadwal Pelatihan 2024 untuk memilih jadwal yang sesuai dengan kebutuhan Anda, atau segera Hubungi kami.

Askha Consulting

Taking You to The Next Level